Home - Pemerintah Kota Tebing Tinggi

Selamat Datang

di Website Resmi Pemerintah Kota Tebing Tinggi

PEMKO TEBING TINGGI GELAR PERINGATAN HARI IBU KE-95 TAHUN 2023

Pemerintah Kota (Pemko) Tebing Tinggi melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) menggelar Peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023, dengan tema "Perempuan Berdaya, Indonesia Maju", Kamis, (21/12/2023), di Gedung Hj. Sawiyah Jalan Dr. Sutomo.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Tebing Tinggi H. Kamlan Mursyid, S.H., M.M. dalam sambutannya mengatakan Peringatan Hari Ibu merupakan bentuk penghargaan dan apresiasi kita kepada perjuangan perempuan indonesia dari masa ke masa, yang turut berperan dalam pembangunan Indonesia.

"Perempuan-perempuan Indonesia sudah sangat berperan dalam derap pembangunan di Indonesia,  meskipun masih banyak perbaikan yang perlu dilakukan bersama demi menciptakan perempuan-perempuan tangguh yang mandiri dan dapat berkonstribusi dalam berbagai bidang pembangunan," pungkas Pj. Sekda.

Hal ini menurut Pj. Sekda menempatkan perempuan sebagai salah satu sumber daya manusia yang diharapkan dapat berperan menjadi pelaku dan pemanfaat hasil pembangunan.

Lebih lanjut, Pj. Sekda mengatakan tema Peringatan Hari Ibu tahun 2023 ini menjadi momentum untuk mengingatkan kepada kita semua akan peran penting perempuan Indonesia, terutama ibu dalam pembangunan bangsa.

"Peran perempuan, khususnya ibu begitu penting untuk menjaga kualitas hidup keluarga, menanamkan etika dan kejujuran di jiwa setiap anak yang dilahirkannya, dan perempuan harus mampu memperjuangkan haknya agar kelompok rentan dapat terus bangkit dari keterpurukan," jelas Pj. Sekda.

Dari pemerintah kota tebing tinggi menaruh perhatian yang cukup serius terhadap pembangunan gender, Salah satunya adalah keterlibatan organisasi perempuan di kota tebing tinggi dalam mendukung program-program pembangunan seperti pemberian layanan gizi spesifik demi percepatan penurunan stunting.

Melalui Peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023 ini, PJ. Sekda berharap kepada perempuan-perempuan Indonesia, khususnya perempuan Kota Tebing Tinggi untuk terus berkarya dan membantu perekonomian keluarga di era digitalisasi ini, dengan tidak melupakan kodratnya sebagai seorang ibu.

"Mari warnai Peringatan Hari Ibu dengan peran dan karya nyata bagi indonesia, khususnya Kota Tebing Tinggi yang kita cintai ini. Perempuan Berdaya, Indonesia Maju," tutup Pj. Sekda.

Sebelum Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Ny. Hj. Ummi Kalsum Saragih Mursyid, STr. Keb. Bidan menyampaikan sejarah singkat mengenai Hari Ibu, yang dimulai pada tahun 1928 dari organisasi pemuda pejuang pergerakan bangsa. Selanjutnya atas prakarsa para perempuan pejuang pergerakan kemerdekaan, pada tanggal 25 Desember 1928 diselenggarakan kongres perempuan Indonesia yang pertama di Yogyakarta.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat (DP3APM) Dra. Sri Wahyuni, M.Si menyampaikan beberapa upaya yang dilakukan untuk mencegah terjadinya kekerasan terhadap perempuan.

Adapun rangkaian kegiatan Peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023 dilaksanakan dengan beberapa kegiatan yang meliputi, sosialisasi penghapusan kekerasan dalam rumah tangga, inovasi pemberdayaan perempuan dengan pelatihan tata rias kepada perempuan yang berhadapan dengan hukum bekerja sama dengan wardah kosmetik, kegiatan pelatihan menenun di Kecamatan Rambutan Kelurahan Tanjung Marulak yang bekerjasama dengan Bank Sumut, pelatihan ecoprint, membentuk sanggar kreativitas perempuan, serta sosialisasi tentang kelurahan ramah perempuan dan peduli anak di 5 kecamatan. 

Turut serta hadir,  Forkopimda, Kepala OPD atau yang mewakili beserta istri, Dharma Wanita Kota Tebing Tinggi, gabungan organisasi wanita Kota Tebing Tinggi dan tim peliputan Diskominfo.

Komentar
  • TERBARU
  • TERPOPULER
  • ACAK