Home - Pemerintah Kota Tebing Tinggi

Selamat Datang

di Website Resmi Pemerintah Kota Tebing Tinggi

WAKIL WALI KOTA TEBING TINGGI LANJUTKAN SAFARI RAMADHAN DI MASJID AL MUJAHADAH

Usai melaksanakan buka puasa bersama dan sholat maghrib berjemaah di Masjid Raya Nur Addin, Kelurahan Badak Bejuang, Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Wakil Wali Kota Tebing Tinggi H. Chairil Mukmin Tambunan mewakili Wali Kota yang berhalangan hadir, melanjutkan kegiatan Safari Ramadhan 1446 H (Hijriyah) di Masjid Al Mujahadah, Jl. Jend. Gatot Subroto, Kelurahan Pabatu, Kecamatan Padang Hulu, Selasa malam (4/3/2025).

"Mohon maaf, seyogianya Bapak Wali Kota hadir disini, tapi beliau dalam keadaan kurang sehat. Mari sama kita doakan semoga bapak Wali Kota tetap dalam keadaan sehat," ujar Wakil Wali Kota.

Sama seperti sebelumnya, Wakil Wali Kota mengutarakan maksud dari kegiatan Safari Ramadhan ini utamanya adalah ibadah, serta untuk menjalin silaturahmi. 

Lebih lanjut, Wakil Wali Kota menjelaskan akan mengupayakan kegiatan Safari Ramadhan Wali Kota dan Wakil Wali Kota ini dapat dilaksanakan di semua masjid yang ada di Kota Tebing Tinggi.

"Hari ini, hari keempat puasa Ramadhan 1446 Hijriyah, kita berbuka puasa di Masjid Raya Nur Addin sedang sholat tarawih di Masjid Al Mujahadah. Jadi ada nanti buka puasa di masjid yang satu, bisa jadi sholat tarawih di masjid yang lain. Tujuannya supaya semua masjid mendapat giliran, walau memang mungkin tidak semua dapat, karena masjid di Kota Tebing Tinggi ada 250," terang Wakil Wali Kota.

Selain hal itu, Wakil Wali Kota juga menyampaikan visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota dalam memimpin Kota Tebing Tinggi.

"Sesuai janji kampanye yang disampaikan saat Pilkada. Pertama bidang kesehatan, kedua bidang pendidikan, ketiga meningkatkan UMKM, keempat infrastruktur. Kelima, bagaimana rumah ibadah meningkatkan moral/ karakter, keenam pelayanan publik dan peningkatan honor bagi bilal mayit, tukang gali kubur, guru ngaji dan kepala lingkungan," jelas Wakil Wali Kota.

Diakhir, Wakil Wali Kota berharap di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriyah ini dapat membawa keberkahan dan kebaikan bagi semuanya.

"Semoga puasa bulan Ramadhan ini, mendapat ridho dari Allah SWT dan mudah-mudahan kedepan kita bisa lebih baik lagi. Mohon maaf bila ada kata salah dan mohon ampun kepada Allah SWT. Wabillahi taufiq wal hidayah. Wassalamualaikum Wr Wb," tutup Wakil Wali Kota. 

Sebelumnya, pengurus BKM Al Mujahadah Taufik Hidayat mengucapkan terima kasih atas kedatangan Wakil Wali Kota dan berharap kiranya dapat menjadi pintu barokah bagi semua yang hadir. 

"Ini pintu barokah bagi kita semua. Kami pengurus BKM Al Mujahadah dan jemaah mengucapkan selamat datang kepada bapak Wakil Wali Kota dan jajaran. Mudah-mudahan kita diberi kesehatan dan kita mendapat ampunan dari Allah SWT," pungkas pengurus BKM. 

Kegiatan ini dirangkai dengan penyerahan bingkisan oleh Wakil Wali Kota kepada pengurus BKM Al Mujahadah, dilanjutkan tausiyah dari Al. Ust. Marahalim Anshori Harahap, S.Pd.I.

Turut hadir, Plt. Sekdako H. Kamlan Mursyid, S.H., M.M., CGCAE, Kadisdukcapil Muhammad Fachri, S.STP., M.AP., Kadis Perpustakaan dan Arsip Daerah Muhammad Fadly, S.Pd., M.Pd., Kadis Kominfo Dedi Parulian Siagian, S.STP., M.Si., Kadis Damkar dan Penyelamatan yang juga menjabat sebagai Plt. Kaban Kesbangpol Abdul Halim Purba, S.STP., M.Si.

Kemudian, Kadis Perkimtan Chairun Nasrin Nasution, Kadisdikbud Idam Khalid Daulay, S.KM., M Kes., Plt. Kadis P3APM Drs. Nasib Pujianto, Camat Padang Hulu H. Deni Handika Siregar, S.E., M.Si., Camat Padang Hilir M. Furqon Syahputra, S.STP., M.SP., Kabag, Kabid, masyarakat di lingkungan Masjid Al Mujahadah dan tim peliputan Diskominfo. 

Komentar
  • TERBARU
  • TERPOPULER
  • ACAK