Home - Pemerintah Kota Tebing Tinggi

Selamat Datang

di Website Resmi Pemerintah Kota Tebing Tinggi

PEMKO TEBING TINGGI IKUT SERTA DALAM PAWAI KARNAVAL DI RAKER KOMWIL I APEKSI PEKANBARU 2024

Parade budaya menjadi salah satu rangkaian kegiatan dalam pelaksanaan Raker (Rapat Kerja) Komisariat Wilayah (Komwil) I Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) 2024. Pawai Karnaval Budaya Apeksi yang diikuti 24 kota ini digelar tepat di depan Kantor Gubernur Riau, Jum’at (3/5/2024).

Pemerintah Kota Tebing Tinggi turut meramaikan pawai karnaval budaya Apeksi bersama Kota-kota lainnya dari seluruh kota Wilayah I Sumatera. Sementara, talent atau pengisi pawai berjumlah kurang lebih 500 orang. Karnaval budaya tersebut melibatkan bagian dari Dinas Pendidikan serta Dinas Kebudayaan masing-masing kota.

Parade budaya diawali dengan pawai dari tuan rumah, yakni Kota Pekanbaru dengan menampilkan pertunjukan marching band. Pawai dipimpin langsung oleh Pj. Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP, M.AP, serta sajian tarian daerah khas Pekanbaru.

Parade budaya ini merupakan rangkaian acara dari Raker Apeksi yang bertujuan untuk memperkenalkan keanekaragaman budaya setiap daerah. Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Masykur Tarmizi mengatakan, raker diikuti oleh seluruh wali kota anggota Komwil 1 Apeksi di Hotel Pangeran Pekanbaru. Sementara, ketua TP PKK akan mengikuti kegiatan Ladies Programme.

"Pada 3-5 Mei, ada acara karnaval dan pawai budaya Apeksi. Kemudian, ada Pekan Rantau Melayu 2024 (City Expo). Semua acara diikuti pemerintah kota anggota Komwil 1 Apeksi di halaman kantor gubernur Riau. Agenda malam hari, pembukaan Festival Lancang Kuning yang akan memecahkan rekor MURI dengan penampilan 10 ribu penari," ungkapnya.

Lebih lanjut diungkapkannya, pada Sabtu malam (4/5/2024) akan digelar kegiatan forum bisnis dan penanaman pohon yang lokasinya dipusatkan di lahan Arboretum Kompleks Perkantoran Pemko Pekanbaru Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah Bandar Tenayan Raya.

Pada hari Minggu, 5 Mei, kegiatan dilanjutkan dengan Lancang Kuning Karnaval di halaman gubernur Riau,  bersamaan dengan kegiatan Raker Komwil I Apeksi dan Gerakan Nasional BBI dan BWI tersebut, sejumlah artis Ibu Kota juga turut dilibatkan dalam acara ini.

"Rencananya, pada tanggal 3 Mei, kami akan menghadirkan Astrid Tiar dan Virgoun. Pada 4 Mei akan hadir model Berliana Lovell dan Band Gigi. Pada 5 Mei akan hadir model Putri Marini dan Band Fourtwnty," ungkap Masykur.

Seperti diketahui, Kota Pekanbaru dipercaya sebagai tuan rumah Raker Komwil I Apeksi 2024. Komwil I sendiri meliputi kota yang berada di wilayah Provinsi Riau, Sumut, Sumbar, Aceh dan Kepulauan Riau.

Turut hadir mendampingi Pj. Sekdako Tebing Tinggi, Kadis Kominfo, Kadis Kesbangpol, Kadis BPSDM, Kadis Perhubungan, Kadis Perdagangan,Kepala Bappeda, Kadis Perkim, Kadis Dikbud, Kadispora, Kadis Kesehatan, Kepala BPBD, Kabag Protokol dan Camat Bajenis.

Komentar
  • TERBARU
  • TERPOPULER
  • ACAK