Home - Pemerintah Kota Tebing Tinggi

Selamat Datang

di Website Resmi Pemerintah Kota Tebing Tinggi

WALIKOTA TEBING TINGGI MELANTIK 161 PEJABAT ADMINISTRATOR DAN PENGAWAS DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA TEBING TINGGI

Sebanyak 161 orang pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemerintah Kota Tebing Tinggi resmi dilantik dan diambil sumpahnya oleh Walikota Tebing Tinggi Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM pada hari Kamis (02/05/2019) di Gedung Hj. Sawiyah Tebing Tinggi.

Pelantikan ini dilakukan adalah untuk mengisi kekosongan jabatan dikarenakan pejabatnya telah mutasi keluar daerah, atau yang telah memasuki purna bhakti. Dan sesuai dengan peraturan Aparatur Sipil Negara (ASN), saat ini sebutan eselon sudah tidak ada lagi diganti dengan sebutan Pejabat Tinggi Pratama (eselon II), Administrator (eselon III) dan Pengawas (eselon IV).

Dalam sambutannya Walikota Tebing Tinggi mengingatkan kepada para Camat, Lurah, Kepala Puskesmas yang merupakan ujung tombak Pemerintah Kota Tebing Tinggi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk bekerja sesuai tupoksinya dan tidak neko-neko. "Jika dari sononya sudah tidak karuan, maka ke atasnya akan ikut mendapatkan dampaknya", tegas beliau.

Beliau juga menyampaikan untuk kedepannya semua sistem kerja sudah berbasis IT, termasuk dalam memberikan laporan dan penilaian untuk pembayaran tunjangan kinerja seorang ASN. Tidak akan sama lagi pembayaran kinerja ASN yang malas dengan yang rajin, semuanya harus berdasarkan hasil laporan kerjanya setiap hari yang disampaikan melalui sistem IT yang adminnya berada di Badan Kepegawaian. Untuk itu beliau meminta kepada pejabat yang baru dilantik untuk rajin membaca peraturan yang berkembang, sehingga mampu menguasai tupoksinya masing-masing.
 
Adapaun Pejabat yang dilantik diantaranya Plt. Camat Bajenis Zulimansyah didefinitifkan menjadi Camat yang selama ini sebagai Sekretaris Camat, Plt. Camat Padang Hulu H. Deni Siregar juga didefinitifkan menjadi Camat yang sebelumnya adalah Sekretaris Camat. Selain Camat juga ada pergantian pejabat administrator di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dirotasi, dan pengisian jabatan beberapa lurah dan seksi-seksi.

Hadir dalam pelantikan tersebut Waka Polres Tebing Tinggi, Perwira penghubung (Pabung) Kodim 0204-DS, serta para pimpinan OPD, Camat dan Lurah sekota Tebing Tinggi.

 

Diskominfo Tebing Tinggi

Komentar
  • TERBARU
  • TERPOPULER
  • ACAK