TERIMA AUDIENSI KARANG TARUNA, Pj. WALI KOTA TEBING TINGGI DUKUNG RENCANAKAN TRY OUT AKBAR DAN SEMINAR PENDIDIKAN
Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Drs. Syarmadani, M.Si. didampingi Kadis Sosial Drs. Khairil Anwar, M.Si. menyambut baik audiensi dari Karang Taruna Kota Tebing Tinggi yang akan melaksanakan try out akbar dan seminar pendidikan melalui kepanitiaan dari Karang Taruna tingkat Kecamatan, Senin (10/07/2023) di rumah dinas Wali Kota.
"Kami mendukung rencana pelaksanaan try out dan seminar pendidikan ini, hanya mempersiapkan dengan sebaik-baiknya dan standar kualitas ujian terjaga. Karena jika kita gagal (dalam pelaksanaan try out), orang tidak akan percaya kembali pada kita," jelas Pj. Wali Kota.
Pesan turut disematkan Pj. Wali Kota, agar para pemuda khususnya di Karang Taruna untuk menanamkan nilai agama karena hal itu sangat penting dan fundamental dalam kehidupan keseharian.
"Harus menyiapkan generasi muda dengan asumsi nilai agama itu sangat penting. Dan keberhasilan bukan hanya diukur melalui materi saja melainkan memberi kebaikan pada banyak hal," pesan Pj. Wali Kota.
Sebelumnya, Sekretaris Karang Taruna Kota Tebing Tinggi Jatmiko, S.Pd. menyampaikan maksud audiensi selain menjalin silaturahmi sekaligus menyampaikan rencana akan melaksanakan kegiatan try out akbar dan seminar pendidikan.
"Kami disini ingin bersilaturahmi dan juga InsyaAllah untuk membuat kegiatan try out akbar dan seminar pendidikan yang meliputi wilayah Kabupaten Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi. Pelaksanaan pada hari Minggu, tanggal 13 Desember 2023 di GOR Asber Nasution," ujarnya.
Turut hadir Plt. Kabag Protokol Faisal Ahmad dan pengurus Karang Taruna Kota dan Kecamatan serta tim peliputan Diskominfo.