Home - Pemerintah Kota Tebing Tinggi

Selamat Datang

di Website Resmi Pemerintah Kota Tebing Tinggi

TERIMA AUDIENSI AL ITTIHIDIYAH DAN JBMI, Pj. WALI KOTA HARAP DUKUNGAN DAN KEBERSAMAAN GUNA KEMAJUAN KOTA TEBING TINGGI 

 

Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Dr. Moettaqien Hasrimi, S.STP., M.Si. mengatakan membutuhkan dukungan dan kebersamaan, mengingat dirinya baru 23 hari menjabat sebagai Penjabat Wali Kota Tebing Tinggi. 

"Ada semangat baru. Butuh dukungan untuk kebersamaan dan bantu saya untuk kemajuan Kota Tebing Tinggi," ujar Pj. Wali Kota saat menerima audiensi pengurus DPD Al-Ittihidiyah dan pengurus JBMI (Jami'yah Batak Muslim Indonesia) Kota Tebing Tinggi, Jumat (21/06/2024) di rumah dinas Wali Kota Jln. Dr. Sutomo No. 13. 

Ucapan terimakasih atas kunjungan audiensi, tak lupa disampaikan Pj. Wali Kota, kiranya kedepan bisa semakin menjalin silaturahmi dan kolaborasi.

"Kepada seluruh pengurus, saya merasa senang, ini Jumat barokah. Bisa bertemu bapak-bapak sekalian. Dan InsyaAllah, ada kebijakan yang mungkin tidak tepat. Saya tidak anti kritik, silahkan disampaikan," tutup Pj. Wali Kota. 

Sebelumnya, Ketua DPD Al Ittihadiyah, Jamal, M.Pd.I menyampaikan maksud audiensi adalah menjalin silaturahmi sekaligus komunikasi tukar pikiran guna kemajuan Kota Tebing Tinggi. 

Lain dari itu, disampaikannya rencana untuk melaksanakan pelantikan pengurus DPD Al-Ittihidiyah dan GM (Generasi Muda) pada hari Kamis, 4 Juli 2024, di gedung Hj. Shawiyah. 

"Besar harapan kami, bapak Pj. Wali Kota juga hadir memberi kata sambutan dan motivasi bagi kami," tutupnya. 

Senada, Ketua JBMI Kota Tebing Tinggi Agus Muslim Ray, Ners., menyampaikan maksud untuk melakukan pelantikan pengurus JBMI Kota Tebing Tinggi periode 2023-2028. 

"Kami rencana akan melakukan pelantikan pada hari Kamis, 04 Juli di kawasan Danau Toba," ujar Ketua JBMI. 

Turut dihadiri, Plt. Kaban Kesbangpol Abdul Halim Purba, S.STP., M.Si., Kadis Kominfo Dedi Parulian Siagain, S.STP., M.Si., Kabag Pemerintahan Setdako Ramadhan Barqah Pulungan, S.IP., M.Si. dan tim peliputan Diskominfo. 

Komentar
  • TERBARU
  • TERPOPULER
  • ACAK