PENJABAT WALI KOTA TEBING TINGGI TERIMA AUDIENSI DEWAN PENDIDIKAN TEBING TINGGI
Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Drs. Syarmadani, M.Si. menerima audiensi dari Dewan Pendidikan Kota Tebing Tinggi, Kamis (22/06/2023) di ruang kerja Balai Kota.
Beberapa hal dibahas dalam audiensi, antara lain progam kerja Dewan Pendidikan Kota Tebing Tinggi yang sudah terlaksana maupun yang belum terlaksana, PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru), insentif untuk Dewan Pendidikan dan insentif untuk guru PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) non formal (swasta) hingga pembahasan terkait isu dari topik yang berkembang di tengah masyarakat seputar dunia pendidikan.
Menanggapi hal tersebut, Pj. Wali Kota Tebing Tinggi mengatakan akan membahas dan menindaklanjutinya bersama OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait.
Selain itu, Pj. Wali Kota juga mengatakan perlunya sinergitas dan kolaborasi bersama Pemerintah Kota Tebing untuk mengatasi permasalahan pendidikan yang ada di Kota Tebing Tinggi.
"Perlunya bersinergi karena pendidikan sangat dinamis apalagi tahun ke tahun ada perkembangan. Dewan Pendidikan memiliki posisi yang sangat strategis, ada Undang-undang dan Peraturan Pemerintahnya. Dan telah ada perincian kegiatan, program kerja, beberapa sudah terlaksana dan masih ada belum terlaksana, ada kewajiban disana. Maka itu membuat pelaksanaan peran tupoksi (tugas, pokok dan fungsi) bisa berjalan dengan baik," ujar Pj. Wali Kota.
Sementara Ketua Dewan Pendidikan Kota Tebing Tinggi Muhammad Idris, menyampaikan tupoksi Dewan Pendidikan, diantaranya melakukan pengawasan, memberi dukungan kebijakan, memediasi penyelesaian, dan melakukan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan dalam hal pertimbangan Kepala Sekolah tingkat SD dan SMP.
"Kita juga melakukan kegiatan rutin monitoring ujian SMA, SMP dan sampai SD rutin kita lakukan, monitoring TK PAUD juga. Kemudian kami juga memediasi beberapa permasalahan di sekolah. Kami turun ke lapangan, diantaranya ada informasi sekolah swasta tidak melakukan upacara dikarenakan lapangan tidak memungkinkan karena sempit, ruangan yang kurang dan kita juga termasuk BAPERJAKAT (Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan) dalam hal pertimbangan Kepala Sekolah tingkat SD dan SMP," urai Ketua Dewan Pendidikan Kota Tebing Tinggi Muhammad Idris.
Ketua Dewan Pendidikan Kota Tebing Tinggi berharap kerjasama dan sinergitas dengan Pemko Tebing Tinggi dapat berlanjut.
"Kami berharap dapat berkelanjutan kerjasama, sinergi yang kita bangun selama ini bisa kita lanjutkan," harap Ketua Dewan Pendidikan.
Turut hadir dalam audiensi, Kadis Dikbud Idam Khalid, S.KM., M.Kes. dan jajaran pengurus Dewan Pendidikan Kota Tebing Tinggi.