PENJABAT WALI KOTA TEBING TINGGI HADIRI TASYAKURAN KESUKSESAN PENYELENGGARAAN IBADAH HAJI 1445 HIJRIAH
Menghadiri acara Tasyakuran Atas Kesuksesan Penyelenggaraan Ibadah Haji 1445 Hijriah Tahun 2024, Jumat (02/08/2024) bertempat di ruang Aula Kantor Kemenag Jln. Pendidikan No. 4 Kelurahan Pasar Baru, Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Dr. Moettaqien Hasrimi, S.STP., M.Si. mengungkapkan, bahwa bersama jajaran terkait, selalu memonitoring, selama para jemaah haji berada di Tanah Suci hingga kepulangan.
"Saya rasa dan saya lihat juga, InsyaAllah ini cukup sukses dan kami berharap kedepannya akan lebih baik lagi," ungkap Pj. Wali Kota.
Kepada para jemaah haji, lanjut ujar Pj. Wali Kota, kiranya menjadi haji mabrur dan bisa bermanfaat bagi orang lain, menjadi agency of change.
Tak lupa Pj. Wali Kota berpesan, memasuki tahapan pelaksanaan Pilkada, meminta agar tetap menjaga situasi aman dan kondusif.
"InsyaAllah mudah-mudahan penyelenggaraan Pilkada kita di sini, aman, tentram, tertib dan sukses penyelenggaraan, sukses pelaksanaan. Mudah-mudahan terpilih pemimpin yang amanah, memimpin Kota Tebing Tinggi jauh lebih baik lagi," pesan Pj. Wali Kota.
Ucapan terimakasih dan syukur disampaikan Kakan Kemenag Dr. H. Muhammad David Saragih, S.Ag., M.M. kepada Pemerintah Kota Tebing Tinggi, mengingat fasilitas khususnya dari Kota Tebing Tinggi, tidak semuanya dari Kementerian Agama bahkan banyak yang disiapkan dari Pemerintah Kota Tebing Tinggi.
"Mengenai tasyakuran haji inilah dasar pikir kami. Kami sangat berterima kasih kepada bapak ibu karena keberhasilan pelaksanaan ibadah haji itu bukan hanya dari Kementerian Agama tapi termasuk seluruhnya Pemerintah Kota dan stakeholder terkait lainnya," ungkap Kakan Kemenag.
Seorang jemaah haji, H. Rahmad Fadli Lubis, menyampaikan rasa terimakasih dan apresiasi kepada Kemenag melalui penyelenggara Haji dan Pemerintah Kota Tebing Tinggi, sehingga bisa menjalankan rangkaian ibadah haji dengan lancar.
"Dan berkat bimbingan, kami bisa menuntaskan pelaksanaan haji dengan baik dan lancar," pungkasnya.
Dihadiri, Plt. Sekdako H. Kamlan Mursyid, S.H., M.M., CGCAE, Plt. Asisten Perekonomian dan Ekbang Ir. H. Nasrullah, Kepala BPKPD Sri Imbang Jaya Putra, AP., M.SP., Kabag Kesra H. Aidil, S.E., M.Si., Ketua KPU H. Emil Sofyan, Ketua MUI Drs. Akhyar Nasution dan tamu undangan.