Home - Pemerintah Kota Tebing Tinggi

Selamat Datang

di Website Resmi Pemerintah Kota Tebing Tinggi

KESIAPAN PEMILU 2024, Pj. WALI KOTA TEBING TINGGI PANTAU 7 TPS

Kesiapan dalam menghadapi Pemilu (Pemilihan Umum) tahun 2024, yang tepat akan digelar pada keesokan hari (14/02/2024), Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Drs. Syarmadani, M.Si. didampingi Pj. Sekdako H. Kamlan Mursyid, S.H., M.M. dan Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) melakukan kunjungan pemantauan ke 7 titik lokasi TPS (Tempat Pemungutan Suara), Selasa malam (13/02/2024). 

Diungkapkan Pj. Wali Kota, bahwa kunjungan bersama Forkopimda dan para penyelenggara Pemilu ini adalah untuk meninjau ke beberapa TPS di masing-masing Kecamatan.

"Intinya selain bentuk untuk melihat kesiapan, juga memberi dukungan moral bagi penyelenggara Pemilu, bahwa kita bersama-sama mendukung supaya Pemilu ini lancar, sukses, tidak ada kendala berikutnya," demikian ujar Pj. Wali Kota.

Sementara, Kapolres Tebing Tinggi, AKBP. Andreas Luhut Jaya Tampubolon, S.Ik, M.KP., mengatakan bahwa pihaknya harus bisa memback-up segala penyelenggaraan kontestasi demokrasi yang berada di Indonesia, khususnya di Kota Tebing Tinggi.

Terkait kekuatan personil yang diturunkan, ungkap Kapolres, sebanyak dua pertiga personil Polres, terkhusus di wilayah Kota Tebing Tinggi, mengamankan kurang lebih 517 TPS dengan 215 personil.

"Sejauh ini berkolaborasi dengan rekan-rekan dari TNI, maupun dari Linmas untuk menyelaraskan terkait pola pengamanan, baik itu wilayah yang rawan maupun kurang rawan," tutup Kapolres.

Senada dengan Pj. Wali Kota, Ketua KPU Tebing Tinggi Emil Sofyan, menyampaikan bahwa kunjungan ini untuk mengecek secara langsung kesiapan TPS sebagai tempat pemungutan suara.

Adapun TPS yang dikunjungi, antara lain TPS 01 (lokasi di SD Negeri 1 Kel. Rambung Kec. Tebing Tinggi Kota, TPS 19 (sebelah Masjid Nurussalam Kel. T. Tinggi Kec. Padang Hilir),

TPS 04, TPS 09 dan TPS 03 (lapangan Kotabayu Kel. Pabatu Kec. Padang Hulu).

Kemudian, TPS 01 lokasi Jl. Gelatik Kel. Pinang Mancung Kec. Bajenis dan TPS 13 (lapangan Bola BP7 Kel. Tanjung Marulak Kec. Rambutan).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kajari Muhammad Muchsin, S.H., M.H., Danramil 13/ TT Kapt. Inf. Yudi Chandra, Kadishub Manahan Guntur Harahap, S.STP., M.Si., Kadiskominfo Dedi Parulian Siagian, S.STP., M.Si.

Selanjutnya, Plt. Kaban Kesbangpol Abdul Halim Purba, S.STP., M.Si., Kalahar BPBD Tora Daeng Masaro, ST., M.Si., Kasatpol PP YB. Hutapea, Camat se-Kota Tebing Tinggi, Ketua Bawaslu Amsal Franky H. Tambun dan tim peliputan Diskominfo. 

Komentar
  • TERBARU
  • TERPOPULER
  • ACAK